Danau Moraine: Danau yang Sering Jadi Wallpaper Gadget


Kanada merupakan negara terluas di Amerika Utara. Luas negaranya mencapat 9.970.610 kilometer persegi. Dengan luas negara yang begitu besar, negara kelahiran David Foster ini tentu saja memiliki tempat-tempat yang bisa dijadikan destinasi liburan yang luar biasa.

Sebut saja Taman Nasional Banff, taman nasional tertua di Kanada. Taman nasional ini merupakan salah satu taman nasional yang ada di Rocky Mountains, lokasinya terletak di sebelah barat Calgary, Alberta. Di sini kita dapat melihat deretan pegunungan dengan ratusan gletser, hutan, lapangan es, dan pemandangan Pegunungan Alpen.

Di TN Banff juga lah kita dapat melihat langsung danau yang sering dijadikan wallpaper gadget, yaitu Danau Moraine. Tidak hanya pemandangan yang memuaskan mata, tetapi fenomena alam di danau ini pun terbilang unik. Airnya bisa berubah warna!
Danau Moraine: Danau yang Sering Jadi Wallpaper Gadget
Di saat-saat tertentu, kita mungkin melihat warnanya biru muda seperti kolam renang jernih. Catat ya, biru mudanya benar-benar terlihat jelas seperti sebuah cat yang tumpah!
Danau Moraine: Danau yang Sering Jadi Wallpaper Gadget
Namun, ada saat-saat tertentu ketika warna air danau akan berwarna hijau toska. Ini terjadi akibat kondisi gletser yang mencair dan pancaran cahaya. Kamu pun akan terpesona dengan pemandangannya!
Danau Moraine: Danau yang Sering Jadi Wallpaper Gadget
Saking indahnya, danau ini pun menghiasi beberapa pilihan wallpaper desktop di sistem operasi Windows. Pada Windows 7, di bagian wallpaper Kanada ada gambar Danau Moraine. Juga di beberapa laman lainnya seperti Bing dan Blackberry.
Danau Moraine: Danau yang Sering Jadi Wallpaper Gadget
Di sekitar danau pun terdapat perbukitan dengan gletser dan pepohonan, yang mendominasi adalah pohon cemara. Tidak hanya melihat pemandangan cantik, pengunjung pun juga dapat melakukan berbagai aktivitas di sini. Seperti naik perahu dayung, hiking, sampai menginap di dekat Danau Moraine.
Danau Moraine: Danau yang Sering Jadi Wallpaper Gadget

Penginapannya pun sangat bernuansa alam, membuat pengunjung seperti berada di alam bebas. Untuk penginapan dan paket berwisata, harganya dimulai dari 1.630 CAD atau setara dengan Rp 17 juta hingga 3.200 CAD atau Rp 33 juta.


Danau Moraine: Danau yang Sering Jadi Wallpaper Gadget
Dari Danau Louise, Danau Moraine jaraknya tidak terlalu jauh. Dari Jalan Raya Trans-Canada (Highway 1), wisatawan dapat menyusurinya lewat Lake Louise Drive hingga menemukan tanda Danau Moraine di sebelah kiri. Tetapi perlu diingat, saat musim panas dan akhir September biasanya Danau Moraine akan padat pengunjung serta akan ditutup pada saat musim dingin karena cuacanya cukup berbahaya.

Repost : Kaskus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar